Berita

POSYANDU ILP DESA LIMBANGAN MELAYANI MASYARAKAT BERBAGAI USIA

Limbangan- Selasa, (21/10/2024) Kader posyandu bersama Bidan Desa dan tenaga dari puskesmas melakukan kegiatan posyandu ILP di RW 10 Desa Limbangan. Kegiatan posyandu ILP di Desa Limbangan rutin dilakukan selama sebulan sekali. Untuk jadwal kegiatan sudah di bagikan kepada kader posyandu masing-masing RW. 

Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) merupakan kegiatan pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk menguatkan pelayanan kesehatan di wilayah masyarakat Desa/Kelurahan .

Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) bertujuan untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat. Harapannya, masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan dapat dengan mudah menuju ke lokasi.

Sasaran posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) adalah seluruh siklus kehidupan, mulai dari bayi, balita, anak-anak, remaja, dewasa, ibu hamil, hingga lansia. Posyandu ILP merupakan kegiatan pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat. Kegiatan yang dilakukan di posyandu ILP, antara lain
    • Pemeriksaan tekanan darah
    • Pemeriksaan lingkar perut
    • Cek gula darah
    • Konseling kesehatan
    • Penimbangan
    • Pengukuran tinggi badan
Dengan adanya posyandu ILP, diharapkan masyarakat dapat memperoleh layanan kesehatan yang lebih baik dan terintegrasi. 

Share :

Cuaca Hari Ini

Sabtu, 23 November 2024 15:02
Hujan Sedang
33° C 33° C
Kelembapan. 72
Angin. 1.88