Kegiatan

FORUM KONSULTASI PUBLIK PENDATAAN AWAL REGSOSEK DI DESA LIMBANGAN

Badan pusat statistik Kabupaten Kendal pada Senin dan Selasa malam 15 s.d 16 Mei 2023 melaksanakan kegiatan FORUM KONSULTASI PUBLIK PENDATAAN AWAL REGSOSEK yang bertempat di Aula Balai Desa Limbangan. Adapun FORUM KONSULTASI PUBLIK PENDATAAN AWAL REGSOSEK adalah mendata terkait dengan warga miskin yang berada di wilayah Desa Limbanga. Adapun pendataan yang di validasi datanya sebagai berikut :

1 = Sangat miskin

2 = Miskin

3 = Rentan miskin

4 = Tidak miskin.

Pendataan di lakukan oleh petugas dari Badan Pusat Statistik ( BPS ) Bersama ketua RT setempat. Dengan Total warga yang di didata kurang lebih 1.929 KK. Hadir dalam kegiatan FORUM KONSULTASI PUBLIK PENDATAAN AWAL REGSOSEK adalah : Sekretaris Desa, Babinsa, Babinkmtibmas, Tomas, Petugas dari BPS Kendal dan Seluruh Ketua RT. Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan tertib dan aman.

Berikut Dokumentasi Kegiatan FKP REGSOSEK BPS


  

Share :