Potensi

LIMBANGAN PUNYA CERITA " 2 GUNUNGAN HASIL BUMI DIREBUTKAN WARGA"

Limbangan - Dalam rangka merti desa Limbangan ada yang selalu menjadi bagian yang paling ditunggu masyarakat saat menyaksikan kirab atau arak-arakan yaitu "Gunungan". Gunungan sendiri merupakan berbagai makanan hasil bumi yang disusun menyerupai sebuah gunung.


Gunungan sebenarnya menjadi sebuah simbol dari kemakmuran Desa Limbangan yang  dibagikan kepada masyarakat. Pada Jum'at, (17/5/2024) desa Limbangan menggelar kirab gunungan yang mana pemerintah desa bersama lembaga dan masyarakat jalan mengelilingi dusun krajan untuk mengiring gunungan menuju tempat halaman masjid Baiturrahim Limbangan untuk dibagikan kepada warga.

Sebagian masyarakat percaya semua bagian yang terdapat pada gunungan akan membawa berkah bagi kehidupan mereka. Sehingga tidak mengherankan jika masyarakat selalu berebut untuk mendapatkan bagian dari gunungan tersebut. Bahkan tidak jarang mereka terjatuh untuk memperoleh makanan yang ada dalam gunungan. Suasana perebutan gunungan ini biasanya menjadi objek bidikan buat para fotografer dan masyarakat yang hadir untuk mengabadikan setiap momen seru yang terjadi saat perebutan gunungan. Kegiatan tersebut berlangsung dengan lancar.

Share :

Cuaca Hari Ini

Jumat, 18 Oktober 2024 11:02
Awan Tersebar
33° C 32° C
Kelembapan. 48
Angin. 2.84